TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU—Walikota Kotamobagu Tatong Bara bersama jajarannya melakukan ziarah ke Makam Pahlawan yang ada di Kelurahan Mongkonai Kecamatan Kotamobagu Barat Rabu (16/8) pukul 08.00 WITA.
Ziarah dalam rangkaian memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke 72 juga diikuti jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda).
Dalam ziarah ini Walikota Tatong Bara bertindak sebagai inspektur upacara, sedangkan peserta upacara dari aparatur sipil negara (ASN), Satpol PP, TNI, dan kepolisian.
Seusai upacara dilakukan proses peletakan karangan bunga di tugu taman pahlawan. Selanjutnya dilakukan tabur bunga di pusara para makam pahlawan yang diikuti jajaran TNI, kepolisian, dan para pejabat satuan organisasi perangkat daerah (OPD).
Walikota Kotamobagu Tatong Bara menjelaskan kegiatan ziarah ke Taman Makam Pahlawan ini adalah untuk mengenang kembali jasa dan perjuangan para pahlawan kemerdekaan.
“Memperingati HUT RI ke 72 ini menjadi satu perenungan kita bersama, sejauh mana kita sebagai generasi muda, kaum intelektual terpelajar mampu menjadi bagian dalam proses pembangunan bangsa ini ke depan,” kata Tatong Rabu (16/8).
Kegiatan berziarah ke makam pahlawan tersebut merupakan salah satu dari rangkaian acara yang digelar dalam menyambut upacara peringatan HUT RI ke 72. Usai ziara dan tabor bunga di makam taman makam pahlawan, rombongan langasung menuju ke kantor DPRD untuk melaksanakan rapat paripurna untuk mendengarkan pidato Presiden.
Penulis: Hasdy