TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU— Wakil Ketua DPD PDIP Sulut Steven Kandow mengatakan, PDIP saat ini tengah mempersiapkan semua kekuatan untuk hadapi Pilkada serentak dibeberapa daerah di Sulut termasuk Kota Kotamobagu pada 2018 mendatang. Langkah DPIP untuk menyiapkan figur, tentu figur yang dinilai memiliki dukungan.
“Kalau ditanya sikap PDIP hadapi PIlkada Kotamobagu tentu sangat siap. Untuk figur, saya pribadi sangat menyukai Ibu Tatong Bara,” kata Steven saat diwawancarai wartawan usai membuka acara roadshow perpustakana tingkat Provinsi yang dipusatkan di Kotamobagu Rabu (9/8).
Alasan Steven secara pribadi untuk mendukung petahana ini maju kembali di PIlkada Kotamobagu, karena Tatong dinilai punya kemampuan dan memiliki segudang prestasi selama memimpin Kota Kotamobagu.
“Secara pribadi saya mendukung Ibu Tatong periode 2018-2023, dan itu bisa ditulis,” tuturnya.
Namun ditanya soal calon pendampingi Tatong, menurut Steven masih akan dilihat. “Tentu akan dilihat survey, harus dilihat dari kerifan local, akan tetpai lebih bagus jika dari kader partai,” kata Steven.
Steven menilai soal koalisi partai nanti di PIlkada Kotamobagu, tidak akan berpengaruh seiring dinamika politik yang terjadi di tingkat pusat. Selama ini lanjutnya, tidak identik apa yang terjadi di pusat dan terjadi di daerah. Sehingga Ia yakin soal koalisi antara PDIP dan PAN, serta partai lainnya itu bakal terjadi.
“Tidak pengaruh. Soal dinamika yang terjadi di pusat tidak selama terjadi di kabupaten kota. Di daerah lain ada PDIP koalisi dengan PKS. Ada juga dengan PAN. Apaterlebih dengan Pak Olly Dondokambey teman dekat dengan Ibu Yasti dan ibu Tatong,” ujarnya.
Penulis: Hasdy