Mobil Terjatuh dari Plaza Sentris

Kondisi mobil yang jatuh dari lantai 3 gedung Migas, Jakarta, 5 April 2016.TOTABUAN.CO – Sebuah mobil terjatuh dari lantai 3 Gedung Ditjen Migas, Plaza Sentris, Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan. Polisi sedang menuju tempat kejadian perkara (TKP).

Kanit Reskrim Polsek Setiabudi Kompol Ali membenarkan, peristiwa jatuhnya mobil itu.

Bacaan Lainnya

“Ya benar ada mobil jatuh,” ujarnya, Selasa (5/4).

Ia menambahkan, anggota sedang menuju ke lokasi untuk melakukan olah TKP. “Kami sedang menuju ke TKP,” ungkapnya.

Berdasarkan gambar yang diterima, mobil berwarna hitam itu jatuh ke lantai dasar dalam posisi terbalik. Tembok pembatas gedung terlihat jebol.

Informasi yang dihimpun, pengemudi sudah dibawa ke Rumah Sakit MMC, Kuningan, Jakarta Selatan. Saat berita ini dibuat, belum diketahui berapa jumlah dan kondisi korban.

sumber:beritasatu.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses