TOTABUAN.CO, KOTAMOBAGU–Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kotamobagu segera merampungkan berkas serta dokumen tentang rencana pelantikan walikota dan wakil walikota terpilih pemilihan kepala daerah (Pilkada) Ir Hj Tatong Bara Djainudin Damopolii pada september ini.
Dokument itu nantinya akan dibawah ke Mentri dalam negeri (Mendagri) melalui Pemerintah Provinisi (Pemprov) Sulut.
Dokumen yang akan dibawah itu, setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) memasukan berkas pleno penetapan pemenang serta amar putusan sengketa Mahkamah Konstitusi (MK) pada waktu lalu.
Sekretaris DPRD Kotamobagu Irianto Mokoginta membenarkan, jika dokumen yang akan dibawah ke Pemrov sudah sekitar 99 persen.
” Tinggal akan dirampungkan,dan sudah mencapai 99 persen. Rencana besok akan kita bawah ke Pemrov,”kata Irianto.
Soal jadwal pelantikan tambah Irianto, yang pasti tak akan lewat pada 22 September mendatang. Karena 22 september merupakan akhir masa jabatan walikota Djelantik Mokodompit.
” Yang pasti September, dan tak akan lewat dari tanggal 22,”ujarnya.
Diketahui KPU telah memasukan dokument yakni amar putusan dan hasil pleno tiga hari sebelum lebaran. Mengingatkan untuk jadwal pelantikan merupakan ranah dari DPRD untuk berkoordinasi dengan Mendagri melalui Pemrov sebagai perpanjangan tangan pemerintah pusat.
Peliput : Vegy Vegaisy
Editor : Hasdy Fattah