TOTABUAN. CO KOTAMOBAGU— Partai Golkar Kotamobagu saat ini sedang mempersiapkan agenda rapat kerja daerah untuk membahas sejumlah agenda baik agenda pemilihan calon legislatif (Pilcaleg) 2019 maupun PIlkada Kotamobagu 2018 mendatang. Namun menariknya, pada Pilkada Kotamobagu 2018, Ketua DPD II Golkar Kotamobagu Djelantik Mokodompit mengaku siap maju bertarung menjadi kontestan politik. Bahkan, untuk figur calon papan dua atau bakal calon Wakil Walikota untuk mendampinginya saat ini sudah siap.
“Saya siap maju di Pilkada Kotamobagu. Bahkan figur papan dua pun sudah ada,” katanya Selasa 11 Juli 2017 .
Kendati demikian, Papa Rasky sapaan akrabnya enggan membeberkan nama figur tersebut. Menurutnya, figur tersebut yang siap untuk berpasangan maju di Pilkada saat ini intens membangun komunikasi politik.
Lima kursi Golkar di DPRD lanjutnya, menjadi modal dan sangat cukup untuk mengusung untuk menjadi syarat mendaftar di KPU.
“Yang pasti calon papan dua saya, sudah ada. Ada waktunya untuk dipublis,” ujaryna.
Djelantik sendiri mengaku selain sudah memiliki figur papan dua, tetap intens melakukan komunikasi politik dengan partai-partai lainnya yang ada di DPRD. Seperti Hanura, Gerindra, PKS, PKB dan Demokrat.
Penulis: Hasdy