TOTABUAN.CO– Kementerian Perhubungan (Kemhub) mengungkapkan, Helikopter Bell 206 registrasi PK-UAG milik Unindo Air Charter (Amur Air Charter) jatuh menimpa rumah penduduk di Enarotali, Papua, Rabu (3/2) pukul 09.35 WIT.
“Helikopter berencana terbang Enarotali menuju KM 99 (lokasi tambang) dengan satu pilot dan lima penumpang,” kata Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kemhub JA Barata lewat siaran pers di Jakarta, Rabu (3/2).
Barata mengungkapkan, pilot mengalami patah tulang. Saat ini keenam orang tersebut dirawat di Rumah Sakit Nabire. “Tidak terjadi korban jiwa pada kecelakaan itu,” imbuh dia.
Sumber: beritasatu.com