TOTABUAN.CO — Pagi ini, Presiden Joko Widodo melantik tiga Pelaksana Tugas (Plt) Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi(KPK) di Istana Negara, Jakarta. Pelantikan ini dilakukan berdasarkan Surat Keputusan Presiden (Keppres) No. 14, 15 dan 16 P Tahun 2015 yang ditujukan kepada Taufiqurrahman Ruki, Johan Budi Sapto Prabowo dan Indrianto Seno Adji.
Pantauan merdeka.com, saat berlangsungnya pelantikan, Taufiqurrahman Ruki dan Indriyanto Seno Adji didampingi pasangannya masing-masing. Namun, berbeda dengan mereka berdua, hanya Johan Budi yang tidak ditemani sang istri.
Tidak diikutsertakannya sang istri dalam upacara pelantikan itu membuat sebagian orang yang menyaksikannya bertanya-tanya apakah terkait dengan ancaman terhadap KPK yang dilaporkan beberapa waktu lalu. Namun, dia membantahnya.
“Istri saya sedang bekerja anak sekolah,” ujarnya kepada wartawan di Istana Negara, Jakarta, Jumat (20/2).
Upacara pelantikan 3 Plt Pimpinan KPK ini dihadiri anggota Kabinet Kerja, Ketua Mahkamah Konstitusi, Ketua Mahkamah Agung dan Wakil Ketua KPK Zulkarnain.
sumber : merdeka.com