TOTABUAN.CO — PT PLN akan membuat saluran listrik khusus ke Pompa Pluit dan Pasar Ikan, Jakarta Utara. Hal itu dilakukan untuk menjaga pompa agar tetap beroperasi disaat banjir.
General Manager PT PLN (Persero) Distribusi Jakarta Raya dan Tangerang, Haryanto WS mengatakan, pihaknya melakukan beberapa langkah untuk mengatasi dampak banjir di Ibu Kota. Salah satunya, menambah saluran khusus ke pompa Pluit dan pompa pasar ikan serta menempatkan petugas jaga 24 jam.
“Itu program jangka pendek tiga bulan ke depan. PLN juga mengusulkan ke Pemda untuk menambah genset yang mampu mengcover semua beban pompa di Pluit. PLN akan meninggikan gardu distribusi yang melayani pompa, membangun jalur khusus jaringan untuk pompa prioritas lainnya,” kata Haryanto, Kamis (12/2)
Proyeksi 12 bulan ke depan PLN akan meninggikan Gardu Induk (GI) atau memperkuat tanggul yang rawan banjir. GI induk yang rawan banjir antara lain GI Angke, GI Ancol, GI Muara Karang, GI Pulogadung, GI Gambir Baru, GI Kembangan, GI Penggilingan, GI Pegangsaan.
Haryanto mengungkapkan, lokasi instalasi PLN yang rawan banjir antara lain PLTGU Muara Karang, PLTGU Priok, Gardu Induk Ancol, Gardu Induk Angke, Gardu Induk Pulogadung, Gardu Induk Gambir Baru, Gardu Induk Kembangan, Gardu Induk Penggilingan, Gardu Induk Pegangsaan, dan jaringan distribusi dan gardu PLN yang tersebar di pinggir sungai dan Pantai Utara (Marunda, Tanjung Priuk, Cempaka Putih, Sunter, Kota, Pluit, Kapuk, Cengkareng.
sumber : metrotvnews.com