TOTABUAN.CO BOLMONG— Lima desa dan Delapan kelurahan di Kecamatan Kotamobagu Utara masih berfokus pada pembenahan infrastruktur dasar berupa sarana fisik dan pemberdayaan. Dari hasil Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan yang digelar, ada 300 usulan yang masuk.
“Ada 300 usulan yang masuk di Musrenbang tingkat kecamatan. Mulai dari Infrastruktur dan pemberdayaan,” kata Camat Kotamobagu Utara Anhar Pasambuna Senin 13 Februari 2017.
Anhar menjelaskan, usulan di Musrenbang akan ditampung, karena masih akan dilanjutkan lagi di tingkat kabupaten. Banyaknya usulan perbaikan serta pembangunan sarana infrastruktur di Kotamobagu Utara kata Anhar, menjadi tolok ukur. Dimana Kecamatan Utara masih sangat membutuhkan perhatian termasuk sarana jalan perkebunan, irigasi, dan jalan desa.
“Hampir semua desa mengusulkan sarana pembangunan infrastruktur. Tapi akan kita lihat mana yang paling prioritas. Semua tergantung sumber daya,” tuturnya.
Selain infrastruktur, usulan pemberdayaan menjadi perhatian. Anhar mengatakan, semakin berkembangnya zaman, tentu perlu upaya untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia. Sehingga ke depan akan mendorong agar desa maupun kelurahan juga berpikir untuk lebih memberdayakan warga dan potensi yang mereka miliki.
Sementara Asisten II Kotamobagu Gunawan Damopolii mengatakan, Musrenbang ini dilaksanakan agar pemerintah bisa mengetahui apa yang menjadi kebutuhan yang diusulan dari masyarakat. “Di sini juga ada beberapa pimpinan SKPD. Semoga dengan usulan ini, diharapkan seluruh usulan ini nantinya bisa terealisasi secara keseluruhan” kata Gunawan.
Penulis: Nanang
Editor: Hasdy