TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU— Hingga kini bantuan untuk korban kebakaran yang ada di Kelurahan Gogagoman RT15 Kecamatan Kotamobagu Barat, terus berdatangan di Posko. Bantuan dalam bentuk bahan seperti, beras, supermi, ikan kaleng, telur, dan batuan natura lainnya diperkirakan akan mampu bertahan dua hingga tiga minggu ke depan.
Ketua Satgas penanggulangan bencana daerah Refly Mokoginta mengatakan, untuk saat ini jumlah beras yang tersedia di Posko penampung kurang lebih tiga ton. Begitu juga dengan supermi, telur dan bahan lainnya dinilai sudah lebih dari cukup.
“Saya pikir bantuan dalam bentuk bahan sudah cukup. Jika masih ada yang akan menyumbang, sebaiknya dalam bentuk uang tunai saja. Ini diperuntukan untuk kebutuhan anak-anak sekolah,” kata Refly Minggu (30/7).
Penyerahan baantuan dalam bentuk uang tunai kata Refly, tinggal tergantung bagi para penyumbang. “Terserah apakah bantuan itu lewat posko, atau akan diserahkan langsung kepada anak-anak sekolah. Sebab mereka juga butuh uang setiap hari ke sekolah ,” tuturnya.
Untuk jumlah anak sekolah korban kebakaran yang terdata berjumlah 20 orang. SD 12 orang, SMP 4 orang dan SMA 4 orang. Para anak-anak sekolah juga sebelumnya sudah menerima bantuan buku tulis dan seragam yang berikan para donatur.
Refly mengatakan, saat ini bantuan yang masuk bukan hanya dari kalangan ASN atau SKPD, akan tetapi dari sejumlah donator lainnya. Kendati belum bisa merinci, namun, bantuan yang diterima lanjutnya mulai dari kalangan pengusaha, kelompok organisasi, ASN, SKPD, serta pihak swasta.
Penulis: Hasdy