TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU – Keluarga Besar Marhaen (KBM) dan Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kota Kotamobagu melakukan silahturahmi dengan Penjabat Walikota Kotamobagu Muhamad Rudi Mokoginta di rumah dinas walikota Jumat (16/2).
Pertemuan berlangsung secara kekeluargaan itu. membahas beberapa agenda.
Ketua KBM Abdullah Mokoginta dalam pertemuan menyampaikan bahwa KBM Kotamobagu mempunyai beberapa agenda yang harus diselesaikan dalam waktu dekat ini. Hal ini demi keberlangsungan organisasi.
Menurur mantan Kadis PPKAD Kota Kotamobagu ini, beberapa poit yang dismapaikan ke Pjs Walikota yakni soal pelantikan pengurus KBM, melaksanakan sosialisasi empat pilar kebangsaan yang rencananya akan menghadirkan Dr.Ahmad Basyarah Ketua DPP PA GMNI sebagai pembicara tunggal dalam acara dimaksud.
“Jadi beberapa agenda yang kita sampaikan dan sangat direspon Pak Pjs Walikota,” kata Abdullah.
Ketua GMNI Kotamobagu Cindy Lomboan juga menyampaikan hal yang sama terkait pelantikan pengurus.
Menurutnya sosialisasi Empat pilar yang menghadirkan pembicara Dr Ahmad Basyarah itu, guna untuk lebih memperkokoh tentang Kebhinekaaan.
Cindy menambahkan, untuk mengawal semua program dan kegiatan Pjs Walikota, KBM dan GMNI siap akan mengawal jalannya demokrasi dalam penyelenggaraan Pilkada 2018.
“Akan kita kawal demi terselenggaranya Pilkada bermartabat dan berintegritas,” ujarnya.
Pjs Walikota Muhamad Rudi Mokoginta yang juga sebagai kader GMNI menyambut baik semua rencana KBM dan GMNI. Ia mengaku bersedia memfasilitasi pelaksanaan kegiatan nanti.
“Agendanya sangat positif. Terlebih sosialisasi Empat Pilar kebangsaan,” ujar Rudi.
Diketahui untuk rencana tersebut, akan dilaksanakan pada April mendatang sesuai dengan waktu dari Dr Ahmad Basyarah, tambah Hendra Makalalag yang merupakan kader Marhaen. (**)