TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU—Hingga kini aparat Kepolisian Polres Bolaang Mongondow belum menerima laporan soal adanya dugaan penipuan terkait isu investasi harta karun peninggalan mantan Presiden Soekarno dari warga.
Klaim juru kunci harta triliunan rupiah Kakek Zakaria hingga kini masih terus menjadi pembicaraan warga seputar kepemilikan benrda berharag mulai dari batangan emas, uang asing serta tongkat peninggala Soekarno.
Kapolres memastikan bahwa itu hanyalah mistis yang tidak perlu dipercaya.
“Kayaknya itu semacam trik berbau mistik saja. Kalaupun memang benar harta karun itu asli, berarti sang kakek itu sudah kaya raya dong. Jadi warga tak perlu untuk tidak cepat percaya,” kata Kapolres Bolmong AKBP William Simanjutak.
Dia menegaskan jika ada warga yang merasa tertipu atau dirugikan dengan aksi Kakek Zakaria, diminta untuk segera melapor. “Kita belum terima laporan. Jika ada yang merasa dirugikan secepatnya melapor,” kata William. (Mg2)