TOTABUAN.CO HUKRIM – Kapolres Bolmong, AKBP Gani Fernando Siahaan meminta semua jajarannya serta elemen masyarakat untuk membantunya menjalankan tugas di wilayah Bolmong Raya. Menurutnya, banyak tugas dan tanggung jawab yang harus dilakukannya, terutama dalam memberi rasa aman dan nyaman bagi semua masyarakat Bolmong Raya.
“Saya siap melanjutkan apa yang sudah dilakukan pendahulu saya di Polres Bolmong. Bantu saya dalam melaksanakan tugas, sebab tanpa kalian saya tak bisa berbuat apa-apa. Saya mohon diterima seperti pejabat sebelumnya. Saya orang baru di sini. Jika dalam pelaksanaan tugas ada yang kesalahan, tolong diingatkan. Kita harus terus berkoordinasi dan berinteraksi,” kata Gani saat memimpin apel perdana di Halaman Mapolres Bolmong.
Mantan Wakapolre Kapuas Hulu ini berjanji akan siap memberi yang terbaik dalam rangka pelayanan untuk masyarakat.
“Tugas Polisi itu siap melayani 1 x 24 jam, karena tugas kita adalah melayani masyarakat,” ujarnya.
Ditambahkannya, tugas pertama yang akan dilakukannya adalah melakukan konsolidasi dengan semua pihak, baik itu jajarannya, pemerintah serta elemen masyarakat di Bolmong Raya. “Koordinasi dengan semua pihak akan dilakukan demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarat di Bolmong Raya,” ujar Mantan Kasubdit Tipikor Polda Sulut ini.(**)