TOTABUAN.CO BOLSEL – Pemkab Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) sangat memperhatikan kesejahteraan bagi para tenaga honor yang bertugas di Lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolsel.
Wakil Bupati Bolsel Iskandar Kamaru meminta agar gaji para tenaga honor untuk segera diproses pada awal Juni ini.
Hal itu ditegaskan usai upacara memperingati Hari Lahir Pancasila Jumat (1/6/2018).
“Saya ingatakan kepada pimpinan SKPD, agar segera memproses gaji bagi para tenaga honor,” ujar Iskandar.
Dia meminta agar gaji honor segera dibayarkan apalagi menjelang Idul fitri, tentunya sangat dinantikan, ungkapnya.
Iskandar berharap apa yang menjadi hak bagi para tenaga honor, baik yang ada di kantor secretariat daerah, SKPD hingga di kantor kecamatan untuk segera dibayarkan.
DPRD Juga Terima THR dan Gaji ke-13
Kebijakan pemerintah mengalokasikan dana untuk THR dan gaji ke-13 untuk anggota DPRD disambut gembira. Kebijakan yang diambil presdien Joko Widodo itu tentunya membrikan angin segar bagi para wakil rakyat.
Hal itu disampaikan Wakil Bupati Bolsel Iskandar Kamaru. Menurutnya berdasarkan aturan yang ada, bahwa anggota DPRD juga menerima THR dan Gaji ke 13.
“Karena ada aturan yang mengatur hal itu, segera Sekretariat DPRD, untuk berkonsultasi dengan pengelolaan keuangan daerah, untuk memproses THR bagi pada anggota DPRD,” tutur Iskandar.
Dia memastikan pembayaran THR akan dilaksanakan pada Juni 2018. Sementara, pemberian gaji/pensiun/tunjangan ke-13 akan dilaksanakan pada Juli 2018 untuk membantu pegawai dalam menghadapi tahun ajaran baru.
Penulis: Hasdy