Advertorial
TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU– Ratusan kendaraan roda empat dan roda dua ikut pawai takbir keliling dalam menyambut hari raya Idul Fitri 1437 Hijriyah. Selain untuk syiar agama, kegiatan ini pula dilakukan untuk mempererat talisilaturahmi.
Takbir tahlil dan tahmid berkumandang menyambut hari raya idul fitri 1437 hijriyah di kota Kotamobagu. Ratusan kendaraan dengan berbagai jenis secara beriring iringan memadati jalan di kota Kotamobagu untuk menyemarakkan pawai takbir menyambut datangnya idul fitri 1437 Hijriyah.
Warga nampak antusias mengikuti pawai takbir ini sambil memukul bedug. Mereka mengumandangkan takbir tahlil dan tahmid memuji kebesaran Allah SWT. Pawai takbir ini diikuti oleh dinas badan dilingkup pemerintah Kotamobagu para siswa serta mayarakat setempat yang lepas oleh Wali kota Kotamobagu Tatong Bara.
Kegiatan ini pula dilakukan untuk memperkokoh ukhuwah Islamiah serta mempererat tali silaturahmi antra umat beragama. Setelah sebelumnya umat muslim melaukan ibadah puasa selama satu bulan untuk melatih kesabaran dan meningkatkan keimanan serta ketakwaan kepada Allah SWT.
“Ini kemenangan yang dicapai bagi umat Islam dalam menjalankan ibdah puasa selama 1 bulan. Semoga tali persaudaraan kita selalu utuh lebih khususnya di Kotamobagu,” kata Wali kota.
Setelah mengelilingi kota Kotamobagu pawai takbir berakhir di lapangan Bokihotinimbang. Pawai tersebut di kawal ketat oleh aparat Kepolisian dari Polres Bolmong. (Mg2)