Advertorial
Walikota Kotamobagu, Ir Tatong Bara mengharapkan agar dengan akan dibangunnya fasilitas Instalasi Pengeloaan Air Limbah (IPAL) Komunal, di sejumlah Desa dan Kelurahan diwilayah Kota Kotamobagu pada tahun 2015, akan ikut mengurangi tingkat pencemaran lingkungan dan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.
Hal tersebut disampaikan Walikota Kotamobagu Ir Tatong Bara, pada sambutannya yang dibacakan Sekretaris Kota Kotamobagu, Drs H Mustafa Limbalo, pada saat pembukaan Workshop Program Pembangunan IPAL Komunal, Rabu (4/2/2015).
“Dengan adanya fasilitas IPAL Komunal ini, tentunya akan ikut memberikan manfaat bagi masyarakat, khususnya dalam hal pencegahan pencemaran lingkungan,”ujar Limbalo saat membacakan sambutan Walikota.
Walikota juga menghimbau kepada seluruh masyarakat, khususnya di yang wilayahnya akan dijadikan sebagai lokasi pembangunan fasilitas IPAL Komunal, agar dapat menjaga dan memelihara fasilitas tersebut, sehingga nantinya dapat dimanfaatkan dalam jangka waktu yang lebih panjang.
Kegiatan Workshop pembangunan fasilitas IPAL Komunal yang dilaksanakan di Aula kantor Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Kotamobagu tersebut, merupakan program kemitraan antara Pemerintah Indonesia dan Australia, melalui program Australia Indonesia Infrastruktur Grand For Sanitasi.(*)