Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Yasti Soepredjo Mokoagow menerima kunjungan Wakil Gubernur Sulawesi Utara Steven Kandouw Sabtu 7 Maret 2020.
Kunjungan kerja itu, Wakil Gubernur didampingi Sekretaris Provonsi Edwin Silangen serta para pimpinan OPD. Kedatangan itu dalam rangka memberikan bantuan sekaligus meninjau lokasi banjir bandang yang terjadi di tiga desa di Kecamatan Sangtombolang yang terjadi Rabu (4/3) lalu.
bantuan yang diterima Pemab Bolmong itu, berupa kasur, selimut, handuk, kompor gas, tabung, serta bantuan bahan kebutuhan pokok lainnya.
Bupati Bolmong Yasti Soepredejo Mokoagow, didampingi Sekretaris Daerah Tahlis Gallang menerima bantuan tersebut.
“Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Gubernur Sulut Bapak Olly Dondokambey, Bapak Wakil Gubernur Steven Kandouw dan jajaran Pemprov Sulut yang telah memberikan bantuan untuk korban banjir yang ada di Kecamatan Sangtombolang” ucap Bupati.
Bupati mengatakan, upaya penanggulangan bencana yang terjadi di tiga desa yakni Desa Domisil, Pangi Timur dan Desa Pangi Induk, karena koordinasi yang dilakukan sangat kuat dengan pemprov.
“Selain pemerintah daerah, peran pemerintah daerah dan Provinsi dalam penanggulangan bencana terus terjalin,” kata Bupati.
Penanganan bencana dan penyaluran bantuan menjadi hal penting yang mesti diprioritaskan untuk membantu warga yang terdampak bencana.
Usai penyerahan bantuan di Posko Induk di Desa Domisil, Bupati bersama rombongan meninjau kondisi yang terdampak banjir bandang. (Advertorial)