TOTABUAN.CO SULUT – Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Utara resmi berganti pimpinan. Jika sebelumnya dijabat Irjen Pol Bambang Waskito, kini orang nomor satu dijajaran Kepolisian Sulut ini, dijabat Irjen Pol Remigius Sigid Tri Hardjanto.
Serah terima jabatan itu dipimpin Kapolri Jendral Pol Tito Karnavian di Mabes Polri Jakarta Selatan, Jumat (4/1/2019).
Irjen (Pol) Remigius Sigid Tri Hardjanto sebelumnya menjabat Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK Lemdiklat) Polri. Sedangkan Irjen (Pol) Bambang Waskito mengemban jabatan baru sebagai Kepala Sekolah Staf dan Pemimpin (Sespim Lemdiklat) Polri.
Acara dimulai dengan penyematan lencana dan pemberian tongkat komando kepada pejabat kepolisian oleh Kapolri. Selanjutnya, Kapolri sekaligus inspektur upacara membacakan sumpah jabatan yang kemudian diikuti perwira yang melakukan serah terima jabatan.
Sebelumnya, Mabes Polri telah merotasi sejumlah perwira tinggi dan menengah. Mutasi itu tertuang dalam
Berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor:ST/1975/XII/KEP/2018 tertanggal 21 Desember 2018 yang ditandatangani AS SDM Kapolri Irjen (Pol) Eko Indra Heri itu tercantum Irjen (Pol) Bambang Waskito diangkat menjadi Kasespim Lemdiklat Polri. Posisi Kapolda Sulut akan dijabat Irjen (Pol) Remigius Sigid Tri Hardjanto.
Dalam amanahnya, Kapolri mengucapkan terima kasih banyak atas kinerja mantan Kapolda Sulawesi Utara Bambang Waskito.
“Terima kasih kepada Bapak Waskito atas sumbangsihnya,” kata Kapolri.
Pada kesempatan itu, Tito juga berpesan kepada Kapolda Sulut yang baru untuk menyukseskan agenda pemilu 2019. Pada acara tersebut, juga dilakukan upacara kenaikan pangkat terhadap 33 orang perwira menengah (pamen) dan empat PNS di lingkungan Polri. (**)