TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU—Walikota Kotamobagu Hj Tatong Bara mengatakan, peringatan hari sumpa pemuda ke 85 merupakan insipirasi dan semangat bangun daerah.
“Pemuda dalam kehidupan global akan tetap menjadi eksis apabila menunjukkan sebuah kapasitas kecerdasan yang inspiratif dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya, kreatif dalam berbagai kegiatannya,”kata walikota saat memberikan sambutan dalam upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda senin (28/10) di lapangan Kotamobagu.
Dia menghimbau kepada seluruh elemen pemuda di Kota Kotamobagu, untuk terus meningkatkan kreatifitas dan kemampuan dalam mengisi dan membangun Kota Kotamobagu tercinta.
Disisi lain, dia juga menyinggung kesiapan pemudah dalam menghadapi provinsi Bolaang Mongondow Raya (PBMR). Dimana, pekan lalu draf rancangan undang-undang (RUU) sudah di bahas oleh DPR.
“Dengan disahkannya RUU oleh pihak DPR-RI tersebut, maka keinginan untuk pembentukan Provinsi Bolaang Mongondow Raya, akan segera terwujud. Nah, terutama soal kesiapan Pemudah yang ada di Kota Kotamobagu sebagai calon Ibukota Provinsi Bolaang Mongondow Raya” ujarnya.
Editor Hasdy Fattah