TOTABUAN.CO, KOTAMOBAGU–Di detik-detik akhir menjelang pengunduran diri secara resmi dari kursi Walikota Kotamobagu, Djelantik Mokodompit masih sempat melakukan perombakan kabinet. Tidak tanggung-tanggung, sebanyak 12 birokrat yang menempati posisi eselon III dan IV, langsung dicopot dan diposisikan sebagai tenaga pembantu alias non-job di sejumlah SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah).
Sedikitnya, tiga pejabat yang menempati kursi sekretaris di dinas/badan, turun dari kursi mereka dan hanya diperbantukan di SKPD lain. Hal serupa juga menimpa tiga kepala bidang (kabid), beberapa kepala seksi (kasie), hingga kepala sub bagian (kasubbag).
Para pejabat yang non-job itu, di antaranya, Muljadi Surotenojo yang sebelumnya Sekretaris Dinas Tata Kota (Distakot), diperbantukan ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). Kemudian ada nama Lus Mokodompit , dari Sekretaris Badan Lingkungan Hidup (BLH) dicopot dan diperbantukan di Bappeda.
Selanjutnya, Sofyan Mokoginta yang semula salah satu kabid di Bappeda, diperbantukan ke Dishubparkominfo (Dinas Perhubungan Pariwisata Komunikasi dan Informasi). Begitu pula kolega Sofyan di Bappeda, yakni Yarlis Hattam ST. Jika semula posisinya sebagai Kabid Penelitian dan Pengembangan (Litbang), pada rolling kemarin ia bergeser ke BLH dan hanya diperbantukan di situ.
Rolling yang dilakukan berdasarkan SK Walikota No 90 Tahun 2013 tertanggal 29 Juli 2013 itu, sejumlah birokrat ditukar posisinya. Antara lain, kursi Kepala KPTSP (Kantor Pelayanan Terpadu Satu Pintu) yang semula ditempati Rusdianto J Paputungan, diisi wajah baru yakni Noval C Manoppo.
Noval sebelumnya menempati posisi Kabag (Kepala Bagian) Umum Sekretariat Kota (Setkot), sementara Rusdianto Paputungan digeser ke Kabag Pembangunan Setkot. Akan halnya kursi Kabag Umum dari Noval Manoppo, diganti oleh Firmansyah Mokodompit yang sebelumnya menduduki posisi Kabag Pembangunan.
Dalam kesempatan itu, Sekkot (Sekretaris Kota) Mustafa Limbalo yang memimpin rolling atas nama walikota, mengingatkan, agar para pejabat yang baru dilantik dapat melaksanakan tugas sebagaimana mestinya.
“Jabatan ini adalah amanah, hendaknya dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab,” pesannya.
Peliput: Hasdy Fattah