TOTABUAN.CO-Pemerintah Sri Lanka mengatakan telah menemukan sebuah tempat baru untuk seorang anak laki-laki yang dijauhi teman-teman dan keluarganya karena rumor dia terkena HIV.
Menteri Pendidikan Akila Viraj Kariyawasam mengatakan kepada BBC sebuah perusahaan swasta akan membiayai pendidikan anak berusia enam tahun itu sampai selesai.
Dia mengatakan penyumbang itu juga akan menyediakan rumah bagi anak dan ibunya.
Sebelumnya, para orangtua murid di sekolah yang lama tidak mengijinkan anak-anak mereka untuk pergi ke sekolah, setelah muncul rumor bahwa bocah tersebut terinfeksi HIV.
Menurut data pemerintah Sri Lanka pada 2015, sekitar 3.200 orang dewasa dan 100 anak-anak hidup dengan HIV/Aids di negara yang berpenduduk 21,2 juta.
sumber:bbc.com