Bantu Pengendara Ganti Ban, Polisi Ini Menolak Diberi Uang

POLISITOTABUAN.CO–Tindakan anggota Satuan Patroli Jalan Raya Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya Brigadir Hergiansyah, patut menjadi contoh. Ia menolak diberi uang setelah membantu seorang warga mengganti ban di Jalan Layang Tomang, Jakarta Barat, Rabu (2/9) lalu.

Sebagai ucapan terima kasih, warga atas nama Edward memberikan bantuan 200 masker kepada Satuan Patroli Jalan Raya Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, pagi tadi.

Bacaan Lainnya

“Seorang warga datang memberikan 200 masker sebagai wujud kepedulian dan simpatik terhadap anggota yang telah membantu di lapangan,” ujar Kepala Satuan Patroli Jalan Raya Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya AKBP Agung Pitoyo, Kamis (10/9).

Agung mengaku, dirinya mengapresiasi tindakan anak buahnya yang bekerja dengan tulus melayani dan menolong masyarakat.

Menurutnya, Hergiansyah menolak diberi uang setelah membantu Edward mengganti ban mobil Chevrolet yang dikendarainya sekitar pukul 11.30 WIB, di Jalan Raya Tomang arah barat, Jakarta Barat, pekan lalu.

“Setelah selesai saudara Edward mengucapkan terima kasih dan ingin memberi uang lelah namun ditolak anggota,” katanya.

Bayu Marhaenjati

Sumber;Beritasatu.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses