TOTABUAN.CO – Pemerintah Arab Saudi menargetkan renovasi Masjidil Haram akan tuntas pada akhir 2016 mendatang. Pemotongan kuota haji pun masih akan terjadi hingga 2016 sebelum proses renovasi selesai.
“Targetnya baru selesai akhir tahun depan. Tahun ini masih terjadi renovasi besar-besaran yang implikasinya adalah pemotongan kuota nasional di semua negara, termasuk Indonesia,” ujar Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin di Jakarta, Jumat (27/3/2015).
Menag mengungkapkan, kuota haji untuk Indonesia masih mengalami pengurangan sebanyak 20 persen atau sekitar 168.800 orang. Sementara terkait biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH) disingalir akan mengalami penurunan dibanding 2014 lalu.
Penetapan BPIH saat ini masih dalam proses di Panja BPIH antara pemerintah yakni Kementerian Agama dan Komisi VIII DPR. Ia menargetkan, April mendatang jumlah besaran BPIH untuk tahun 2015 sudah dapat diketahui. Menurutnya, sesuai gambaran dari Kemenag, BPIH akan mengalami penurunan
“Gambaran dari Kemenag itu akan turun karena untuk BPIH mengikuti mata uang dollar, sebab lebih dari 95% biaya haji dibayarkan dengan dollar. Kemudian apakah rupiahnya akan turun sangat tergantung pada kurs pada saat calon jemaah melunasi biaya haji itu,” katanya.
sumber: metrotvnews.com