“Mulai hari ini sudah dibuka. Ada 11 jabatan Eselon I yang dilelang. Ini terbuka juga untuk diluar Kementan,” ujar Sekjen Kementan Hari Priyono di Jakarta, Selasa (10/03/2015).
Hari menambahkan Kementan telah membentuk panitia seleksi (pansel) kegiatan lelang jabatan Eselon I yang di dalamnya stakeholder sektor pertanian. Beberapa di antaranya juga, papar dia, kalangan pengamat pertanian.
“Yang jelas panselnya dari luar dan itu ada pengamat seperti ichsanoodyn noorsy serta yang lainnya,” jelas dia.
Guna mendapatkan dan menjaring peserta yang memiliki kesamaan visi-misi, ia mengataka, Kementan menerapkan syarat-syarat bagi para calon, antara lain kompetensi, golongan yang memenuhi, sampai pengalaman di sektor pertanian. Pihaknya juga menyatakan lelang jabatan khusus pegawai negeri sipil (PNS) pusat ataupun daerah.
“Terutama lintas intansi dari pusat maupun daerah, saya juga bersurat ke sekda, sbenarnya kita batasi PNS, karena sektor pertanian pangan adalah sektor strategis, dengan pertimbangan strategis itu kita buka kalangan PNS, tapi seluruh pusat dan daerah,” tutur dia.
“11 jabatan Eselon I yang akan dilelang antara lain, Dirjen Hortikultura, Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan, Irjen, Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian, Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian, Kepala Badan Ketahanan Pangan, Kepala Badan Karantina Pertanian, Staf Ahli Menteri Bidang Lingkungan, Staf Ahli Menteri Bidang Kebijakan Pembangunan Pertanian, Staf Ahli Menteri Bidang Kerja Sama Internasional dan Staf Ahli Menteri Bidang Investasi Pertanian,” kata dia menambahkan.