TOTABUAN.CO — Di dalam menjalani suatu hubungan pasti akan melibatkan berbagai macam emosi jiwa, seperti cinta, amarah, kegembiraan atau bahkan rasa cemburu. Rasa cemburu merupakan rasa yang timbul karena ketidak sukanya seseorang kepada sesuatu hal atau perasaan iri ketika orang lain memiliki sesuatu hal yang tidak bisa dia miliki.
Untuk masalah cemburu yang ada dalam suatu hubungan antara pria dan perempuan adalah kurangnya rasa suka si pria ataupun sang perempuan kepada suatu hal yang menyangkut pasangannya. Rasa cemburu terhadap pasangan masing-masing adalah hal yang wajar karena perasaan yang suka atau tulus kepada pasangannya.
Lalu apakah kaum pria ataukah kaum perempuan yang lebih mudah terserang rasa cemburu? Beberapa orang menilai terkadang perempuan yang lebih dominan dengan rasa cemburu, tetapi penelitian baru menunjukkan bahwa seorang pria juga lebih cemburuan loh.
“Dalam sebuah jajak pendapat pada hampir 64.000 orang Amerika, perselingkuhan seksual yang paling menjengkelkan bagi pria dalam hubungan heteroseksual,” kata penulis studi, David Frederick, seperti dilansir laman Health, Senin (19/1).
“Pria (pada pasangan heteroseksual) lebih marah dengan perselingkuhan seksual daripada wanita, sedangkan perempuan lebih kecewa dengan perselingkuhan emosional,” kata Frederick lebih lanjut.
Untuk penelitian ini, Frederick mendefenisikan perselingkuhan seksual sebagai mitra berhubungan seks dengan orang lain tetapi tidak jatuh cinta dengan mereka. Ia mendefinisikan perselingkuhan emosional sebagai mitra jatuh cinta dengan orang lain tetapi tidak berhubungan seks dengan mereka.
Pria dalam hubungan heteroseksual sangat menonjol dari semua yang lain, karena mereka satu-satunya kelompok yang lebih marah dengan perselingkuhan seksual daripada pengkhianatan emosional.
Pria lebih marah dengan perselingkuhan seksual karena mereka tidak bisa memastikan anak pasangan mereka nantinya adalah milik mereka. Wanita lebih kecewa dengan perselingkuhan emosional karena mereka takut ditinggalkan dan kehilangan sumber daya jika pasangan menyalurkan mereka untuk cinta yang baru.
sumber : jpnn.com