TOTABUAN.CO — Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) menggelar sidang paripurna dengan agenda pembukaan masa sidang II tahun sidang 2014-2015. Dalam pembukaan masa sidang ini, Ketua DPR Setya Novanto akan menyampaikan pidatonya terkait rencana yang akan dilakukan parlemen dalam masa sidang ini.
Mulai hari ini, DPR kembali aktif dan akan bersidang setelah satu bulan lebih reses. Di awal pembukaan, Pimpinan DPR mengajak doa bersama untuk musibah yang melanda pesawat AirAsia QZ8501 dan longsor di Banjarnegara yang menewaskan ratusan orang.
“Marilah kita berdoa sejenak untuk musibah AirAsia QZ8501 dan longsor di Banjarnegara,” kata pimpinan sidang paripurna, Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah di Gedung DPR, Jakarta, Senin (12/1).
Setelah doa bersama, acara dilanjutkan dengan peresmian pelantikan pergantian antarwaktu anggota DPR periode 2014-2019. Anggota DPR yang dilantik adalah Ferry K dari Fraksi Partai Hanura menggantikan Saleh Husin yang ditunjuk Presiden Joko Widodo menjadi Menteri Perindustrian.
Adapun anggota DPR yang hadir dalam sidang paripurna ini ada sebanyak 303 anggota. Di antaranya PDIP 65 anggota, Partai Golkar 50 anggota, Gerindra 43 anggota, Demokrat 47 anggota, PAN 22 anggota, PKB 18 anggota, PKS 14 anggota, PPP 19 anggota, NasDem 23 anggota, dan Hanura 12 anggota.
“Mulai hari ini setelah dibuka DPR kembali aktif hingga tanggal 18 Februari,” kata Setya Novanto.
sumber : merdeka.com