TOTABUAN.CO – Tanggal 2 Oktober diperingati sebagai Hari Batik Nasional. Seakan sudah menjadi tradisi, warga negara Indonesia ikut merayakannya dengan cara memakai pakaian bernuansa batik pada tanggal tersebut.
Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono pun ikut merayakannya. Melalui akun Twitter @SBYudhoyono, SBY memposting ucapan selamat Hari Batik Nasional. Tweet SBY ini mendapat retweet (RT) sebanyak 1.400 kali dan mendapat 213 favorit.
Pengguna internet (netizen) pun seolah tak ingin ketinggalan merayakannya. Mereka ramai-ramai menyampaikan ucapan ‘Selamat Hari Batik Nasional’ sebagai wujud kebanggaan mereka terhadap warisan budaya Indonesia.
Menurut pantauan kami, Kamis (2/10/2014), sejak pagi kata ‘Selamat Hari Batik Nasional’ sudah masuk dalam daftar trending topic dunia di Twitter. Demikian juga di Indonesia, kata ‘Selamat Hari Batik Nasional’ menduduki peringkat pertama trending topic.
“Selamat hari batik nasional! Cintai batik sebagai bagian dari identitas budaya bangsa,” tulis akun Twitter @CiputraWay.
“Selamat hari batik nasional, semoga batik Indonesia menjadi karya seni yang mempunyai nilai seni tak ternilai di Tanah Air tercinta ini ♥”, posting akun @Helobay.
“By the way, Selamat Hari Batik Nasional Intersmania. hari ini semua Intercrew udah janjian pake batik looh. intersmania gimana?,” ucap 108 FM INTERADIO @via akun 108fminteradio.
sumber: liputan6.com