TOTABUAN.CO — Kerukukan Pelajar dan Mahasiswa Indonesia Bolaang Mongondow (KPMIBM) yang ada di Yogyakarta terus mempromosikan kebudayaan Bolaang Mongondow. Promosi adat dan budaya yang digelar, lewat Bogani Fest yang rutin setiap tahun dilaksanakan.
Menurut Ketua Panitia Pelaksana Aditiya Syamsul, Bogani Fest yang digelar ini merupakan pagelaran seni dan budaya Bolaang Monggondow Raya yang setiap tahun diselenggarakan oleh KPMIBM Cabang Yogyakarta.
“Event ini menjadi wadah untuk berkreatifitas dan juga sebagai perwujudan dari kepedulian untuk melestarikan budaya.
Selain itu, event ini juga merupakan manivestasi dari kerinduan putra putri daerah untuk tanah kelahirannya,” ujar Aditiya.
Dia mengatakan, Bogani Fest menjadi event tahunan KPMIBM yang ada di Yogyakarta.
Sebelumnya Bogani Fest yang dilaksanakan pada tahun 2022 dan 2023, boleh dibilang sukses.
Bogani Fest yang dilaksanakan ini merupakan upaya untuk memperkenalkan kepada masyarakat luas bahwa ada sebuah daerah di Sulawesi utara yang Bernama Bolaang Monggondow Raya yang kaya akan seni dan budayanya serta indah alam dan seisinya.
Bogani Fest 2024 Yogayakarta mengangkat tema “Budaya Dalam Identitas Keboganian”.
Tema tersebut diangkat dari karakteristik seorang Bogani
Karakter seorang Bogani berupa Mokodotol (gagah dan berani), Mokodia (Amanah dan mampu membawa kejalan yang lebih baik), serta Mokorakup (marangkul dan mayatukan). Tema tersebut dipersembahkan untuk pemanfaatan dan pengembangan kebudayaan.
Bogani Fest tahun ini diselenggarakan selama empat hari mulai dari 13-16 Januari 2024.
“Saya berharap dengan kegiatan ini bisa membawa nama Bolaang Mongondow dengan berbagai adat yang dan etnis budaya yang beragam akan lebih dikenal dalam skala nasional,” katanya. (*)