TOTABUAN.CO BOLMONG — Pasca pelantikan, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) mulai menyusun program kerja melalui Rapat Kerja Daerah (Rakerda).
Rakerda itu, berlangsung <span;>di Cafe Starla Pantai Bungin dihadiri unsur DPD KNPI Provinsi Sulut Wakil Ketua Bidang Energi dan Sumber Daya Mineral Hendra Tito Manggopa. Ketua DPD KNPI Bolmong Feramitha Tiffani Mokodompit, Sekretaris Gabriel Marsel Tangkere, Bendahara Nurlela Modeong dan jajaran Wakil ketua, Wakil sekertaris, Wakil bendahara dan biro biro DPD KNPI Bolmong.
Ketua Panitia Rakerda Jalaludin Kosasi yang juga Wakil Sekertaris Bidang OKK mengatakan, Rakerda ini membahas program kerja KNPI Bolmong senagai tindak lanjut hasil Musda ke-XI.
“Semoga Rakerda ini akan melahirkan program, banyak ide untuk kemajuan pemuda di Bolmong,” katanya Selasa 6 Desember 2022.
Ketua DPD KNPI Bolmong Feramitha Tiffani Mokodompit mengatakan, Rakerda ini menjadi bukti komitmen kita untuk memajukan KNPI kedepannya
Dia juga menyampaikan, perlu program strategis untuk 2023, program jangka panjang dan program-program pendukung lainnya yang harus dirumuskan sesuai visi misi yakni Berperan Aktif Dalam Memaksimalkan Potensi Secara Holistik Demi Mewujudukan Pemuda Yang Kreatif, Progresif, dan Visioner.
Hendra Manggopa dari unsur DPD KNPI Sulut menegaskan, Rakerda ini juga, harus ada rekomendasi untuk kepentingan Ketua DPD sebagai representatif KNPI. Apakah rekomendasi secara politik mau pun rekomendasi untuk kepentingan seluruh pengurus KNPI.(*)