TOTABUAN.CO BOLTIM – Satu pasien bersatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dikabarkan meninggal dunia saat jalani perawatan di RS Prof Kandouw Manado Kamis 30 April 2020.
Kabar tersebut disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Boltim Eko Marsidi.
Pasien tersebut berjenis kelamin laki-laki berumur 61 tahun beralamat di Desa Bulawan Satu Kecamatan Kotabunan.
“Yang meninggal pasien jenis kelamin laki-laki atas nama DM umur 61 tahun tinggal di Desa Bulawan Satu,” ujar Eko.
Dia mengatakan, pada kamis ini jumlah pasien bersatus PDP bertambah dua orang.
“Yang satu berjenis kelamin perempuan Ny HM umur 29 tahun tinggal di Desa Modayak dan saat ini sedang dirawat di RS Pobundayan Kotamobagu,” jelasnya.
Baca juga: http://Bupati Boltim Ajak Warga Berikan Dukungan Bagi Keluarga PDP
Sedangkan yang satunya lagi beralamatkan di Desa Tutuyan Satu. Pasien tersebut memiiki notifikasi perjalanan dari Manado dan tiba di Tutuyan tanggal 23 April dan dikabarkan sudah punyak kontak riwayat lebih dari 10 orang.
Untuk membutikkan jika yang bersangkutan positif, sampel darah dan lendiri telah diambil dan dikirim ke laboratorium.
“Mudah-mudahan, negatif,” tandasnya. (*)