TOTABUAN.CO BOLSEL – Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Hi Iskandar Kamaru bersama jajaran ASN melaksanakan Program Ibadah Subuh Berjamaah (PISB) di Desa Pangia Kecamatan Helumo Jumat 22 November 2019.
Seperti biasa, kegiatan yang diawali dengan Salat Subuh Berjamaah, dilanjutkan dengan Jumat Pagi Bersih Lingkungan dan Halaman (Jumat BERKAH) para ASN dengan masyarakat.
Kegiatan itu juga, Bupati meninjau pelayanan masyarakat seperti pembuatan KTP, perpustakaan keliling, pelayanan izin terpadu dan pelayanan kesehatan dan pengresmian gedung PAUD dan menyerahkan bantuan alat-alat pertanian.
Namun ada yang berbeda dalam kegiatan tersebut. Bupati Bolsel Hi Isandar Kamaru didampingi Sekda Marzansius Arvan Ohy berbaur bersama para siswa sekolah dasar.
Kejutan yang diberikan kepada para siswa itu, karena Bupati menjadi guru dadakan, dengan mengajarkan para siswa membaca, menghitung serta menyampaikan pentingnya membaca.
Kurang lebih 20 menit, Bupati mengajarkan para siswa-siswi membaca dan menjadi guru dadakan.“Orang yang suka membaca, akan menjadi pintar dan tahu isi dunia. Jangan lupa rajin beribadah dan patuh kepada guru dan orang tua,” ucap Bupati.
Bupati mengingatkan, agar para siswa untuk rajin dan tingkatkan gemar membaca.
Sekretaris Daerah Bolsel Marzansius Arvan Ohy menjelaskan, kegiatan ini selain membersihkan lingkungan, juga menggelar sejumlah kegiatan yang berkaitan dengan pelayanan masyarakat dan pemberian bantuan.
Menurut Arvan dengan menggandeng Perpustakaan Keliling, bertujuan untuk meningkatnya kebutuhan informasi saat ini.
“Digandengnya Perpustakaan keliling hadir di tengah-tengah masyarakat guna memenuhi kebutuhan masyarakat tentang informasi dan ilmu pengetahuan ditujukan untuk seluruh lapisan masyarakat,” katanya.
Ia menjelaskan perpustakaan keliling merupakan perpustakaan yang melayani penduduk yang hadir langsung atau mendatangi tempat tinggal atau tempat masyarakat beraktivitas.
Layanan jenis ini terus dikembangkan dan diperkenalkan kepada masyarakat, agar mereka dapat memanfaatkan perpustakaan keliling sebagai suatu sarana pengembangan pribadi dalam pendidikan nonformal.
Turun Langsung Mengangkat Sampah
Program Ibadah Subuh Berjamaah (PISB) sejak masa Kepemimpinan Bupati Hi Herson Mayulu, hingga kini terus dipertahankan. Selain mengajak para ASN dan masyarakat untuk beribadah, juga mengajak warga untuk memahami pentingnya menjaga lingkungan.
PSIB itu dilaksanakan di Desa Pangia Kecamatan Helumo. Untuk umat Kristian beribadah Subuh di GPDI Trans Patoa, Umat Muslim di Masjid Desa Pangia, dan Umat Hindu di Molibagu.
Selesai PISB dilanjutkan dengan JUMPA BERKAH atau Jumat Pagi Bersih Kantor Kampung Halaman.
Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan pelayanan kesehatan, perpustakaan, penyerahan bantuan pertanian, pelayanan capil, pelayanan perizinan.
Bupati Bolsel Hi Iskansar Kamaru dan jajaran turun langsung mengangkat sampah berlokasi di pesisir pantai Desa Pangia. Selain itu memberikan bantuan kepada para petani dan dilanjutkan dengan pengresmian gedung PAUD.
Setelah melaksanakan kegiatan, Bupati dan jajaran melaksanakan Salat Jumat di Desa Pangia. (*)