Advertorial
TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU– Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu terus menunjukan prestasi. Setelah meraih penghargaan pengelolaan keuangan terbaik di Sulut, kini kembali menerima penghargaan pelayanan kesehatan terbaik di Sulut kategori pelayanan kesehatan haji terbaik di Sulut. Pemberian penaghargaan itu diberika tepatnya pada peringati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 52, yang dipusatkan di Lolak Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) Kamis (24/11/2016).
Wali Kota Kotamobagu memberikan mengapresiasi terhadap program dan kerja keras dijajaran Dinas Kesehatan (Dinkes) yang telah sukses menjalankan pelayanan secara maksimal terkait dengan pelayanan kesehatan, termasuk palayanan kesehatan haji.
“Saya sangat berterimakasih atas kerja keras dari instasni dinas kesehatan, karena mampu memberikan terbaik bagi daerah,” kata Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara.
Tatong menambahkan, dirinya terus menantang kepada pihak Dinas Kesehatan, pada HKN 2017 mendatang harus bisa lebih banyak lagi mendapatkan prestasi.
“Ini tugas dan PR bagi kepala Dinas Kesehatan untuk terus mempertahankan prestasi yang diraih. Selain itu terus maksimalkan pelayanan kesehatan di masyarakat,” ucap Tatong.
Tatong menambahkan, Pemkot Kotamobagu terus berupaya memberikan pelayanan kesehatan penuh bagi masyarakat Kota Kotamobagu, dengan menambah bangunan RSUD yang saat ini sedang dalam proses pembangunan. Kendati tidak sedikit anggaran yang digelontorkan dalam pembangunan rumah sakit kata Tatong, akan tetapi itu semua demi pelayanan kepada masyarakat.
“Inilah upaya konkrit Pemkot mewujudkan bagaimana kesehatan masyarakat di Kota Kotamobagu akan bisa lebih terlayani dengan baik dan terjamin,” tandasnya.
Kepala Dinas Kesehatan Kotamobagu Nurjanah Masloman menjelaskan, ada beberapa penghargaan yang diterima di HKN. Selain mendapat penghargaan untuk kategori pelayanan haji terbaik, Kota Kotamobagu juga mendapat juar satu kategori pelayanan kesehatan ibu dan anak dan Juara satu Puskesmas berprestasi.
“Untuk Puskesmas berprestasi itu yakni Puskesmas Motoboi Kecil dan Puskesmas yang ada di Kelurahan Upay,” kata Nurjanah. (Mg2)