TOTABUAN.co, Kotamobagu — Akhirnya Yusuf Mooduto resmi di ganti kedudukannya oleh Muchtar Mamonto melalui paripurna Pergantian Antar Waktu (PAW) di kantor DPRD Bolaang Mongondow, Jalan Paloko Kinalang, Kotamobagu, Senin 8 Juli 2013.
PAW Yusuf berdasarkan SK Gubernur Sulut Nomor 61 Tahun 2013. Paripurna dipimpin Ketua DPRD Bolmong Abdul Kadir Mangkat, sekaligus mengambil sumpah jabatan kepada Muchtar Mamonto sebagai anggota dewan pengganti.
Yusuf menjadi anggota DPRD Bolmong dari dapil Poigar-Bolaang melalui Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Tujuh bulan sebelum berakhir masa jabatannya, PPP mengusulkan pergantian karena Yusuf telah pindah partai.
“Pak Yusuf adalah politisi sejati. Setahu saya, setiap ada PAW, yang diganti tidak pernah hadir. Namun Pak Yusuf berhati besar hadir hari ini,” kata Kadir dalam sambutannya.
Pada pelantikan, Bupati Bolmong Salihi B Mokodongan memberikan sambutan. Hadir pula pimpinan SKPD, camat dan sangadi se Bolmong.
Usai pengambilan sumpah, Yusuf Mooduto berdasarkan isarat pembawa acara meninggalkan tempat duduknya selama hampir lima tahun, sambil membawa papan namanya. Dan Muchtar Mamonto langsung menduduki tempat tersebut sebagai anggota Komisi I bidang pemerintahan.
Peliput: Hasdy Fattah