TOTABUAN.co Kotamobagu—Sembilan orang sudah dipanggil penyidik Polres Bolmong Selasa 18 Juni 2013. Ini berkaitan dengan kasus tewasnya Ayu Basalama yang ditemukan Senin 17 Jun 2013 di salon tempat kerjanya.
Kasat reskrim Polres Bolmong AKP Iver Manosso mengatakan, untuk lebih mempermudah melakuan penyelidkan, sudah ada sembilan orang yang dimintai keterangan.
Sembilan orang itu terdiri dari keluarga, teman dan kerabat dekat korban, yang pas sebelum Ayu tewas ada bersama dan melihat Ayu.
“Sembilan orang sudah kita mintai keterangan. Mereka adalah keluarga dan teman dekat korban,” kata Iver.
Untuk hasil identifikasi penyidik soal luka korban kata Iver yakni luka dibagian kepala,lutut dan punggung. Dia sendiri belum bisa memastikan soal luka yang dialami. Alasannya, masih menungguh tim laboratorium forensik (Labfor) dan dokter ahli.
“ Kita masih menungguh tim Labfor serta hasil pemeriksaan dokter,” tukas Iver.
Peliput Hasy Fattah
CITIZEN JOURNALIST : Memberi ruang kepada Anda melaporkan peristiwa disekitar Anda baik kegiatan sosial, kegiatan kelompok, organisasi atau kritik terhadap pelayanan publik Dll. Kirim beritanya (disertai foto objek, atau pengirim), ke email : redaksitotabuan@gmail.com | pengirim disertai alamat dan nomor contal | seluruh isi berita jadi tanggung jawab pengirim.