TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU— Komitmen anggota DPRD Kota Kotamobagu, yang menginginkan agar sebelum 20 Desember nanti draf APBD 2015 sudah dapat segera diselesaikan. Ditunjukkan para personil DPRD Kota Kotamobagu, lihat saja meski dalam tata tertib DPRD telah diatur jam kerja yang hanya sampai 16.00 wita. Sejak Rabu (26/11/2014) kemarin, tim Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) sibuk membahas KUA-PPAS hingga tengah malam.
‘’Kami tadi malam melakukan pembahasan hingga tengah malam. Hal ini agar KUA PPAS dapat segera disetujui dan kemudian akan dilanjutkan dengan proses berikutnya,’’ ujar salah satu anggota Banggar Ishak Sugeha, tadi siang.
Menurut Ishak, meski belum tuntas sepenuhnya pembahasan bersama dengan Pemkot. Namun pihaknya memberikan apresiasi yang cukup tinggi dengan langkah-langkah yang saat ini dilakukan pihak Pemkot terkait proses penyusunan APBD 2015.
‘’Saya memberikan apresiasi yang baik untuk proses penyusunan seperti saat ini yang dari tahun ketahun semakin baik,’’ terang Ishak.
Untuk itu dirinya berharap apa yang telah direncanakan tersebut dapat berjalan dengan baik. Sehingga APBD 2015 dapat segera dikonsultasikan di provinsi sebelum akhir tahun ini. (man)