TOTABUAN.co, Bolsel – Kabar duka menyelimuti masyarakat Bolmong Selatan (Bolsel). Tokoh masyarakat mereka, AW Mohune meninggal dunia pukul 15.00 Wita Minggu 7 Juli 2013. Mohune hembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Kinapit, Kotamobagu.
Menurut sejumlah keluarga Om Diko sapaan akrab Alhamrhum. Ketua Presidium Pemekaran Bolsel itu meninggal karena faktor kesehatan yang dideritanya selama ini.
“Memang beliau menderita beberapa penyakit. Terakhir, sepekan ini beliau tidak sadarkan diri lagi dan dirawat di rumah sakit. Dan akhirnya dipanggail ke pangkuan Allah SWT,” kata Indah Mohune, ponakan Almarhum.
Kini jasad Almarhum di semayamkan di kampung halamannya di Salongo, Bolsel. “Almarhum sempat singgah di rumah di Matali, lalu kemudian dibawa ke Bolsel. Insya Allah besok di kebumikan,” katanya.
AW Mohune adalah tokoh pendiri Bolsel. Dibawah perjuangannya Tahun 2006 bersama tokoh lainnya, seperti Alm Syamsudin Kudji Moha, akhirnya Bolsel menjadi daerah otonom baru Tahun 2008.
Om Diko lahir di Salongo 21 April 1944. Meninggalkan diusia 69 tahun, meninggalkan seorang istri bernama Rukmini Masloman dengan anak antaranya Burhan Mohune, Zulkifli Mohune dan Melani Mohune.
Laporan: Hasdy Fattah