TOTABUAN.CO, KOTAMOBAGU—Polres Bolmong direncanakan akan menurunkan 400 personil, jelang putusan sidang Mahkamah Konstitusi (MK) Rabu 24 Juli 2013 besok.
Kapolres Bolmong AKBP Hisar Siallagan mengatakan, dari 400 ratus personil yang akan diterjunkan, sudah termasuk pasukan Brimob Inuai.
“400 personil kita siapkan, termasuk anggota Brimob,” kata Hisar.
Dari 400 personil yang akan dikerahkan, Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang berada di jalan Brigjen Katamso Kelurahan Kotobangun yang bakal mendapat penjagaan ketat. Selain kantor KPU, beberapa titik seperti pertokoan dan kantor pemerintahan yang ada di Kotamobagu akan dijaga.
Putusan sidang sengketa di MK yang dijadwalkan pada Rabu 23 Juli 2013 besok merupakan agenda sidang lanjutan dari empat kali sidang yang dipimpin Hakim Ketua Hamdan Zoelva itu.
Peliput: Hasdy Fattah