TOTABUAN.CO, MANADO – Manado sebagai pusat Ibu Kota Provinsi Sulut yang juga jadi pusat perbelanjaan masyarakat Nyiur Melambai mulai dipadati warga, khususnya jelang-jelang Idul Fitri. Untuk memastikan semua terkendali, Walikota Manado G.S Vicky Lumentut menggelar sidak, Jumat 26 Juli 2013.
Walikota didampingi Sekda Maynard Haefrey Frayer Sendoh, Kadis Kesehatan, Kadis Perindag dan Pertanian, melakukan pemantauan di Pasar Swalayan. Di Multi Mart 1, Walikota memeriksa daging dengan menggukan pH meter untuk mengetahui/mengukur keasaman daging (pH) daging.
Tak hanya ketersedian stok juga dipantau, termasuk memeriksa sejumlah barang di sejumlah rak di Swalayan, seperti susu, mentega, snak untuk memastikan barang yang diperdagangkan tidak kadaluarsa.
“Kami menghimbau kepada pedagang, agar barang dagangan baik yang dijual di pasar modern maupun pasar tradisional adalah barang-barang yang tidak berdampak negatif terhadap kesehatan,” kata Ketua Demokrat Sulut ini.
Editor: Hasdy Fattah