TOTABUAN.CO,KOTAMOBAGU—Satuan Lalu lintas Polres Bolmong mencatat, ada 46 orang tewas akibat kecelakaan lalu lintas. Data tersebut, terhitung sejak januari hingga agustus. Sementara dari kerugian materil diperkirakan mencapai Rp 393.800.00 juta.
Untuk luka berat dan luka ringan mencapai puluhan orang. Kecelakaan yang paling mendominasi yakni kecelakaan kendaraan roda dua. Dari januari hingga agustus, paling banyak kecelakaan yakni di bulan mei yakni 11 orang meninggal.
“ Data ini sejak mulai januari hingga agustus. Dan ini sudah melingkup lima kabupaten kota yang ada,” tutur kasat Lantas Polres Bolmong AKP Leo Defretes.
Dia menambahkan, untuk kecelakaan baik meninggal, luka berat dan luka ringan, kebanyakan dipengaruhi oleh kondisi mabuk, mengantuk, dan tidak mentaati peraturan lalu lintas. Terlebih bagi pengendara roda dua yang kebanyakan ugal-ugalan yang sudah dipengaruhi alkohol. Begitu juga dengan pengendara roda empat. Biasanya kecelakaan itu dipengaruhi suasana mabuk dan mengantuk.
Peliput Iqbal Sumardi
Editor Hasdy Fattah