TOTABUAN.co, Jakarta – Putra Sulawesi Utara (Sulut) kembali mendapat kepercayaan menangani masalah serius di negara ini, yaitu kasus Bank Century. Adalah Aditya Anugerah Moha mendapat kepercayaan partainya dari Fraksi Partai Golkar (PG) masuk salah satu anggota Tim Pengawas (Timwas) DPR RI Bank Century.
Masuknya nama politisi muda asal Totabuan ini dijajaran Timwas Century setelah FPG DPR RI merekomendasi dua nama kadernya, menggantikan posisi dua timwas lainnya untuk sementara waktu. Aditya menggantikan Kamarundin Syam dan Poempida Hidayatullah mengganti Ader Surapriatna.
Golkar sendiri menempatkan enam kader terbaiknya di Timwas Century. Selain dua nama diatas, terdapat nama Aziz Syamsuddin, Bambang Soesatyo, Nudiman Munir dan Agun Gunanjar Sudarsa.
Rencananya, Aditya Cs Hari ini, Rabu 3 Juli 2013 Timwas akan melanjutkan pembahasan dengan mengundang Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sekira pukul 14.00 WIB.
ADM julukan Aditya dihubungi totabuan.co belum ingin banyak berkomentar terhadap tugas barunya ini. Namun, putra mantan bupati dua priode Marlina Moha Siahaan itu, memastikan dirinya bersama rekan-rekannya akan mengawasi kepastian hukum dari skandal kasus century gate.
“Menindak lanjuti rekomendasi panitia angket DPR RI tentang pengusutan kasus Bank Century,” tulis ADM menjawab pertanyaan totabuan.co.
Rapat terakhir Bank Centery dengan pimpinan KPK, Rabu 5 Juni 2013 silam, diwarnai aksi walk out anggta Fraksi PKS. Rapat sempat memanas.
Peliput: Hasdy Fattah