TOTABUAN.CO BOLTIM—Jika tak ada aral melintang, kementrian pendidikan nasional (Kemendiknas) siap menggelontorkan dana sebesar Rp 2.2 miliar di kabupaten Bolmong Timur (Boltim). Dana tersebut nantinya akan dibangun sekolah uar biasa (SLB) bagi anak penyandang cacat.
Kepala Dinas Pendidikan Boltim, Yusri Damopolii mengatakan, permohonan pengajuan bantuan pembangunan SLB di Boltim ke pemerintah pusat sudah mendapt lampu hijau.
“Hasilnya, Kemendiknas bersedia mengucurkan dana. SLB akan dibangun di Ibukota Kabupaten Tutuyan, pada 2014,” kata Yusri.
Dia menuturkan untuk data saat ini terdapat 98 anak penyandang cacat di Boltim. Tentunya yang membutuhkan pendidikan khusus yang menyiapkan tenaga pengajar. Diharapkan dengan tersedianya fasilitas ini, anak yang mengalami cacat dapat mengecap pendidikan sama seperti anak yang lain.
Editor Hasdy Fattah