TOTABUAN.CO BOLSEL – Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (BAPEDAS) Sulut, gelar sosialisasi program hutan desa. Kegiatan ini sendiri dihadiri sejumlah warga desa yang akan dijadikan percontohan hutan desa. Puji Hadi Purnomo, dari BAPEDAS Sulut, dalam penyampaiannya mengatakan hutan kawasan yang akan di jadikan hutan desa akan dikelola masyarakat setempat.
‘’Pengelolaan hutan akan dilakukan desa itu sendiri. Yang nantinya fungsi serta pemanfaatan ditangani desa itu sendiri melalui lembaga desa,’’ terang Puji.
Terkait dasar hukumnya, kata Puji akan dibuatkan peraturan daerah (Perda). Hal ini bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat secara berkelanjutan dan menjamin kelestarian lingkungan.
‘’Pengelolaan hutan desa berorientasi ekonomi perlu juga mempertimbangkan aspek lainnya yang merupakan satu-kesatuan tak terpisahkan. Jika prinsip ini tidak dipahami baik, maka yang akan terjadi adalah kerusakan hutan yang membawa akibat buruk pada seluruh aspek kehidupan manusia dan lingkungannya,’’ terang Puji pada pemaparannya. (man)