TOTABUAN.CO POLITIK — Politisi muda Kota Kotamobagu Kistianasari Mokorimban mengajak pemuda Kota Kotamobagu untuk menjadi motor penggerak dalam pembangunan. Menurutnya, peran pemuda dalam membangun daerah sangatlah penting.
Untuk membangun daerah Pemuda harus berawal dari mimpi.
“Membangun semangat hidup yang lebih optimis sehingga mampu mencapai kemajuan daerah dalam menyejahterakan masyarakat harus dimulai dari mimpi,” ujar Kisti sapaan akrabnya ketika bersua dengan wartawan media ini Senin (29/10/2018).
Momen Hari Sumpah Pemuda ini katanya, pemuda Kota Kotamobagu harus tetap jadi motor penggerak perubahan. Sikap toleran, gotong royong dan tidak larut dengan perubahan nilai pada zaman sekarang.
Apa yang diinginkan 10 tahun mendatang tidak hanya di angan-angan. Menulis peta mimpi agar bisa diketahui apa yang diinginkan dan apa yang harus dilakukan mulai sekarang. Saat ini lanjutnya, kita bahkan terbuai sebuah mimpi akan sebuah negeri yang damai, aman, sejahtera. Bahkan mimpi itu hingga dibuatkan sebuah parodi dengan program Negeri Impian.
“Memang mimpi adalah sesuatu yang begitu mengasyikkan, terlihat nyata walau itu semu, seperti ada walau masih sebatas angan. Namun yang perlu kita pahami adalah, mimpi-mimpi kita adalah sebuah awal dari nyata yang ingin kita raih,” tuturnya.
Kisti menuturkan, mimpi adalah sebuah harapan, sebuah asa dan sebuah keinginan yang kita akan selalu berharap untuk bisa menjadi nyata. Sebuah tanya yang lazim dan selalu ada dalam benak kita, dan jawabnya ada pada diri kita masing-masing.
Ingin mimpi itu menjadi nyata ataukah hanya sekedar membiarkan mimpi itu tetap sebagai angan-angan di alam bawah sadar kita. Namun jika ingin mimpi menjadi nyata, sudah barang tentu kita harus terus mengembangkan diri dan berusaha semaksimal mungkin untuk mewujudkan mimpi dan cita-cita kita.
“Mesin uap tercipta oleh seorang James Watt berawal dari mimpi dan angan-angan, Bola Listrik tercipta oleh seorang Thomas Alfa Edison juga diawali dari impian. Sebuah keinginan kita yang sederhana merupakan impian yang berharap akan menjadi nyata. Maka jangan berhenti untuk bermimpi,” ungkapnya.
Bermimpilah untuk mengawali sebuah karya nyata dengan bekerja keras dan doa harapan sehingga akan menjadi nyata, Amiiin tandasnya.(**)