TOTABUAN.CO BOLTIM—Anggota MPR RI Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) Yasti Soeprejo Mokoagow tak hentinya-hentinya mensosialisasikan pentingnya masyarakat memahami empat pilar kebangsaan. Dalam pertemuan sosialisasi yang dilakukan di kantor Balai Desa Bulawan Kecamatan Kotabunan Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) turut dihadiri sekitar tiga ratusan warga. Tak terkecuali itu dihadiri para anggota DPRD, Camat, pimpinan SKPD, Kapolsek, Danramil, kepala desa, tokoh agama, tokoh masyarakat serta sejumlah elemen masyarakat lainnya.
Srikandi Bolmong Raya ini mengatakan, empat pilar kebangsaan yang terdiri dari Bhineka Tunggal Ika, Pancasila, UUD 1945 dan NKRI ini, merupakan salah satu penguat atau penyangga bangsa Indonesia.
“Empat pilar adalah tiang penguat/penyangga. Dengan empat pilar kebangsaan, artinya ada empat tiang penguat / penyangga yang sama sama kuat, untuk menjaga keutuhan berkehidup kebangsaan Indonesia,” kata kader PAN ini saat memberikan sosialisasi Jumat (15/5) .
Empat pilar kebangsaan kata dia memang sengaja untuk terus dikampanyekan. Ini demi untuk menumbuhkan kembali kesadaran cinta tanah air untuk seluruh rakyat Indonesia.
Camat Kotabunan Lyli Manoppo saat memberikan sambutan memberikan apresiasi. Bahkan dia berharap empat pilar yang sangat penting ini terus disosialisakan. “Minimal agar masyarakat tahu betapa pentingnya empat pilar ini,” kata Lyli.
Dalam sosialisasi itu, banyak warga yang hadir. Bahkan kehadiran warga untuk datang mendengarkan sosiasliasi itu hingga menempati ke bagian luar.
Ada empat pendekatan untuk menjaga empat pilar kebangsaan yang terdiri dari Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Keempat pendekatan tersebut yaitu pendekatan kultural, edukatif, hukum, dan struktural, dibutuhkan karena saat ini pemahaman generasi muda terhadap 4 pilar kebangsaan menipis.(Has)