Soetrisno Bachir tiba-tiba temui Jokowi di Istana, ada apa?

soetrisnoTOTABUAN.CO–Ketua Majelis Pertimbangan Partai Amanat Nasional Soetrisno Bachir tiba-tiba menyambangi Kompleks Istana Presiden. Soetrisno yang mengenakan kemeja batik itu langsung masuk ke Istana untuk menemui Presiden Joko Widodo.

Tak banyak komentar yang disampaikan Soetrisno ketika memasuki Istana. Dia mengaku tidak ada maksud apa-apa kecuali hanya untuk silaturahmi.

Bacaan Lainnya

“Hanya silaturahmi saja,” kata. Soetrisno dengan singkat kepada wartawan di Istana, Jakarta, Kamis (10/9).

Untuk diketahui, dalam agenda Presiden tidak ada jadwal mengenai pertemuan ini. Soetrisno tampak bergegas masuk tanpa menghiraukan pertanyaan wartawan.

Partai Amanat Nasional secara resmi telah mengambil sikap untuk masuk bergabung ke dalam pemerintahan Presiden Joko Widodo. Tetapi di sisi lain, PAN juga tidak keluar dari Koalisi Merah Putih dan tidak bergabung dalam Koalisi Indonesia Hebat.

Sejumlah kalangan menilai, PAN bermain politik dua kaki. Setelah banyak mendapatkan posisi di DPR, PAN juga mengincar jatah kursi menteri di pemerintahan.

 

 

Sumber;Merdeka.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses