TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU — Masjid Al-Ikhlas yang dibangun di halaman Markas Polisi Sektor (Mapolsek) Kotamobagu Kelurahan Mogolaing, Kamis (11/12/2014) diresmikan. Peresmian ini dilakukan langsung Kapolres Bolmong yang diwakili Wakapolres Kompol Darutias Wibawah SIK. Acara ini diawali dengan prosesi adat yang dilanjutkan dengan gunting pita yang dilakukan Wakapolres yang didampingi Kapolsek Urban Kompol Hi Effendy Tubagus,S,Sos, Lurah Mogolaing Fatmawati Ginano, serta sejumlah pejabat lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu,TNI, dan Polri.
Ketua Panitia Pembangunan IPDA AR Muhammad, ketika memberikan sambutannya mengaku pembangunan mejid AL Ikhlas tersebut, memakan waktu selama enam bulan.
‘’Dimana anggarannya adalah swadaya bersama baik dari Polres Bolmong,Polsek, maupun masyarakat sekitar dan warga Kotamobagu pada umumnya,’’ ujar AR sembari menyebutkan total anggaran sekitar Rp 260.548 Juta.
Kapolsek) Urban Kotamobagu Kompol Hi Effendy Tubagus, sendiri ketika bersua dengan sejumlah wartawan mengaku salah satu tujuan dari pembangunan mesjid ini sebagai salah satu sarana tempat ibadah, adalah sebagai sarana menjalin silahturahmi serta membangun ukhuaislamiah.
“Kami dan panitia awalnya sempat ragu-ragu untuk membangun mesjid ini, ketika pihak arsitektur memperlihatkan dena pembangunan mesjid tersebut. Namun, dengan semangat yang besar serta keyakina dan kerjasama yang kuat, alhamdulillah mesjid tercinta ini resmi kami gunakan,”ungkap Effendy menceritakan awal perencanaannya. (man)