TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU – Sejumlah pedagang daging sapi di Pasar Serasi Kotamobagu memprediksikan, jelang H-2 lebaran idul fitri nanti harga daging sapi bakal naik, meski harga daging saat ini perkilonya masih dibilang stabil.
“Ini sudah menjadi tradisi jelang lebaran. Biasanya karena tingginya permintaan sehingga harga bisa naik dari Rp 5 ribu hingga Rp 10 ribu perkilo,”ujar Andrian, pedagang daging di pasar Serasi Rabu (8/7).
Dia mengatakan, dari tahun ke tahun harga daging sapi tidak stabil. Apalagi sudah jelang H-2 lebaran, biasanya banyak permintaan.
Begit juga dengan harga tulang sapi. Harga tulang sapi saat ini bervariasi dari Rp 50 ribu sampai Rp 80 ribu per kilogram. Namun, sehari sebelum lebaran harganya akan mencapai Rp 100 ribu per kilogram,” tambah Andri sapaan akrabnya.
Tak berbeda dengan harga ayam daging. Harganya pun akan naik sehari sebelum lebaran.
“Saat ini saja harga ayam per ekornya untuk yang ukuran sedang Rp 50 ribu, yang besar Rp 60 ribu. Harga itu sebelumnya hanyaRp 45 ribu,” kata Katrina.
Hampir setiap hari harga daging ayam naik seribu perkilo.
Namun meski kekuatiran soal harga daging, justru harga cabe turun dari Rp 25 ribu menjadi Rp 22 ribu per kilogramnya. Sedangkan harga bawang merah masih stabil yakni Rp 30 ribu per kilogram. Bawang putih juga masih Rp 25 ribu per kilogramnya,” kata Onal. (Has)