TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU— Sebagai daerah yang serius menghadapi program smart city, Pemkot Kotamobagu akan menyiapkan alat teknologi data centre. Untuk pengadaan alat tersebut, Pemkot telah menyediakan dana di APBD 2017 mendatang sebesar 9.2 miliar.
“Alat ini nantinya berfungsi untuk memuat seluruh data pemerintah Kota Kotamobagu serta akan terkoneksi dengan data di semua SKPD yang berhubungan dengan pelayanan masyarakat seperti KPTSP, DPPKAD dan BAPEDDA, serta SKPD yang telah menerapkan sistem komputerisasi,” kata KAbid Infokom Fahri Damopolii, Selasa (6/12/2016).
Tak hanya itu saja, data center juga akan difungsikan untuk dihubungkan ke CCTV yang dipasang disejumlah titik strategis di wilayah Kota Kotamobagu.
“Tentunya ini banyak fungsi, termasuk, bisa digunakan untuk memantau sejumlah wilayah di Kota kotamobagu yang dipasangi CCTV,” kata Fahri.
Rencananya pengadaan data center akan dilakukan lewat lelang terbuka lewat LPSE Kotamobagu, tandasnya.(Mg2)