TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU – Pembangunan Rumah Tinggal Layak Huni (RTLH) bagi warga kurang mampu sudah hampir tuntas. Saat ini, progres pekerjaan sudah mencapai 60 %.
“Dari 50 unit RTLH, 25 unit diantaranya masuk tahap perampungan,” kata Kepala Bidang Sosial, Roi Paputungan.
Dirinya menjelaskan, untuk membangun 50 unit Rumah Tinggal Layak Huni (RTLH) Pemkot menggelontorkan anggaran sebesar Rp1,2 Miliar dengan estimasi Rp25.000.000 setiap unit.
“Harapan kami segera bisa ditempati,” pungkasnya. (**)