TOTABUAN.CO – KOTAMOBAGU – Tahapan pembangunan lanjutan Mesjid Raya Baitul Makmur (MRBM) Kotamobagu bakal berjalan dalam waktu dekat. Seperti yang disampaiakan Kepala Bagian Kesejahteraan Sosial (Kesos) Adin Mantali bahwa persiapan pelelangan paket proyek dengan nilai anggaran sebesar 16,750 miliar akan ditayangkan pada bulan Februari 2016 nanti.
“Direncanakan bulan Februari pelelangan proyek MRBM akan tayang,” ungkap Adin, Rabu (27/1).
Lanjut Adin, pihaknya saat ini tengah mempersiapkan dokumen pendukung untuk kepentingan lelang, seperti Rencana Anggaran Belanja (RAB), Rencana Umum Pengadaan (RUP).
“Dokumen-dokumen yang diperlukan untuk pelelangan proyek tengah kami dipersiapkan, sehingga pada Februari mendatang ketika lelelangan akan dimulai. Semuanya sudah tercover sehingga tidak ada kendala lagi saat pelelangan,” ujarnya, pagi tadi.
Diketahui pada tahun 2015, Pemkot Kotamobagu menganggarkan pembangunan MRBM sebesar Rp 16,1 miliar. Namun sayangnya, pihak ketiga yang mengerjakan pembangunan mesjid tersebut tidak mampu melaksanakan perkerjaan hingga selesai. Sehingga, pihak pemkot memutuskan kontrak pekerjaan dengan PT Tirtadhea Addonic Pratama. (rez/ryo)